Minggu, 01 April 2012

Etika Profesi TI


Pengertian Etika sudah dibahas pada postingan sebelumnya. Etika merupakan suatu ilmu tentang moral baik dan buruk seseorang. Sedangkan pengertian profesi adalah pekerjaan yang membutuhkan skill atau kemampuan atau keahlian dan memiliki karakter khusus dibandingkan yang lainnya. Professional adalah orang yang melakukan pekerjaan berdasarkan keahlian khusus dan kemampuan yang tinggi. Jadi dengan adanya skill atau hoby yang dimiliki tersebut dapat memberikan karakter khusus pada seseorang dalam bekerja.

Dibawah ini merupakan contoh professional IT worker:
JENIS PEKERJAAN BIDANG TI
1. Bidang Perangkat Lunak (Software)
• Sistem analis adalah orang yang bekerja merancang, dan menganalisa system yang akan dibuat atau menganalisis system yang lama menjadi system yang baru.
• Programer adalah orang yang bekerja dalam pembuatan coding , serta program yang akan dibuat.
• Web Designer adalah orang yang merancang pembuatan design terhadap suatu program yang akan dibuat oleh programmer.
• Web Programer adalah orang yang mengimplementasikan dari hasil rancangan program yang telah dibuat.

2. Bidang Perangkat Keras (Hardware)
• Technical Engineer
sering juga disebut teknisi, yaitu orang yang berkecimpung dalam bidang teknik, baik mengenai pemeliharaan maupun perbaikan perangkat system computer.
• Networking Engineer
orang yang berkecimpung dalam bidang teknis jaringan computer dari maintenance sampai pada troubleshooting-nya.

JENIS PEKERJAAN BIDANG TI
•EDP Operator
•System Administrator
•MIS Director

Pada bidang ini pekerjaan di identifikasikan oleh pengelompokan kerja diberbagai sector di industry teknologi informasi.
Contohnya Pada Pekerjaan Bidang Ti Standar Pemerintah
Mengingat pentingnya teknologi informasi bagi pembangunan bangsa maka pemearintah pun merasa perlu membuat standarisasi pekerjaan dibidang teknologi informasi bagi pegawainya.

Institusi pemerintah telah mulai melakukan klasifikasi pekerjaan dalam bidang teknologi informasi sejak tahun 1992.
Klasifikasi pekerjaan ini mungkin masih belum dapat mengakomodasi klasifikasi pekerjaan pada teknologi informasi secara umum. Terlebih kagi, deskripsi pekerjaan masih kurang jelas dalam membedakan setiap sel pekerjaan.

Pranata Komputer adalah Pegawai Negeri Sipil yang diberitugas, wewenang, tanggung jawab serta hak untuk membuat, merawat dan mengembangkan sistem, dan atau program pengolahan dengan komputer.

Dalam Etika Profesi TI terdapat kode etik
Kode etik merupakan aturan atau tingkah laku dalam bekerja.
Tujuan Kode etik :
•Untuk menjunjung tinggi martabat profesi
•Untuk menjaga dan memelihara kesejahteraan para anggota.
•Untuk meningkatkan pengabdian para anggota profesi.
•Untuk meningkatkan mutu profesi.
•Untuk meningkatkan mutu organisasi profesi.
•Meningkatkan layanan di atas keuntungan pribadi.
•Mempunyai organisasi profesional yang kuat dan terjalin erat.
•Menentukan baku standarnya sendiri.
Prinsip Etika Profesi
•Tanggung jawab , harus memiliki tanggung jawab terhadap pekerjaan yang dikerjakannya, dan hasil dari pekerjaan tersebut. Dan harus memberi manfaat kepada masyarakat luas.
•Keadilan. Prinsip ini menuntut kita untuk memberikan keadilan kepada siapa saja apa yang menjadi haknya.
•Otonomi. Prinsip ini menuntut agar setiap kaum profesional memiliki dan di beri kebebasan dalam menjalankan profesinya.


Sumber:
http://id.wikipedia.org/wiki/Profesi
http://etikaprofesidanprotokoler.blogspot.com/2008/03/
http://marmoet5.blogspot.com/2012/03/profesi-dibidang-ti.html




Tidak ada komentar:

Posting Komentar